Mahasiswa Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya tak pernah lelah menuai prestasi. Kali ini, kepada ITS Online, Adven Firman Hutajulu membagi kisahnya ketika mengikuti Simulasi United Nations Human Settlement Programme 2017 (UN Habitat) di Hotel Santika Premiere Bintaro, Tangerang, Selasa (11/4) lalu.
Mengusung tema Solution for Cities and Climate Change, acara yang berlangsung hingga Kamis (13/4) ini dikemas serupa model simulasi sidang PBB. Simulasi ini diprakarsai oleh Friedrich Naumann Foundation, Jerman, bekerjasama dengan Climate Institute. “Pada simulasi tersebut, setiap peserta menjadi perwakilan dari suatu negara, kebetulan saya berkesempatan untuk menjadi delegasi dari Korea Selatan,” tukas mahasiswa yang akrab disapa Adven ini.
Selain itu, UN Habitat kali ini tidak seperti Model UN biasanya. Terdapat beberapa sesi tambahan yang jarang ditemukan di MUN biasanya. “Saat itu ada beberapa games serta sharing session bersama Muhsin Syihab, Direktur Pembangunan, Ekonomi dan Lingkungan Hidup Kementerian Luar Negeri,” terangnya berbinar-binar. (saa/ven)
Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) kembali unjuk gigi soal prestasi di ajang bergengsi. Kini, giliran bidang keilmiahan yang naik
Mendesain bangunan ramah lingkungan (eco-house) di atas tanah reklamasi memberikan tantangan tersendiri. Kekokohan bangunan dan dampak ekologi harus benar-benar
Mahasiswa Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya tak pernah lelah menuai prestasi. Kali ini, kepada ITS Online, Adven Firman